Rumah dengan Kereta Api di garasinya! Sebuah rumah milik seorang masinis di daerah Purwokerto, punya garasi kereta api di rumah nya. Tampak kepala gerbong kereta api sedikit keluar dari garasi rumahnya. Kepala gerbong berjenis CC204 nampak terparkir manis di samping kanan rumah, dan bagian belakang lokomotif masuk ke dalam rumah.
Dari akun facebook Andri Vaganza, disinyalir sebagai seorang masinis yg nekat membawa pulang kereta api ke rumahnya. Kepala CC204 01 adalah satu dari tujuh lokomotif yg masuh tersisa di pulau Jawa, selain CC204 01 masih ada CC204 02 sampai 07 yg masih berdinas di Pulau Jawa. Lokomotif CC204 ini sebenarnya bukan asli CC204, melainkan hasil pengembangan balai YAsa Yogyakarta dan General Electric selau produsen asli.
Lalu bagaimana cara si Masinis membawa pulang kereta api ini ke garasi rumahnya?
mungkin itu yg menjadi pertanyaan kamu semua. Padahal tidak terlihat adanya rel kereta api di dekat situ. Mungkinkah dengan di angkat dengan crane? atau dipindahkan dengan bantuan alat berat yg lain. FYI, bobot lokomotif kosong seperti ini ada di kisaran 88ton (wikipedia).
Gilaaaa..... lalu bagaimana caranya bisa masuk ke dalam perkampungan yg akses jalannya pasti tidak akan kuat dengan tonase sebesar itu.
Ternyata oh ternyata, itu bukan kepala lokomotif asli, melainkan bangunan rumah itu sendiri yg dibuat mirip kepala lokomotif CC204. Lokomotif jadi-jadian ini sukses menipu orang yg melihat untuk pertama kali karena tampangnya yg sangat mirip dengan lokomotif sungguhan.
Termasuk Mimin...hehehe..
Yup, mungkin sih ya, Bapak Masinis ini masih kebayang pengen selalu naik kereta api terus bawaannya sehingga rumahnya pun di bangun dengan aksesoris bangunan yg mirip bentuk lokomotif.
Tapi ada asyiknya juga nih buat tetangga sebelah yg ngidam pengen lihat lokomotif, nggak usah jauh-jauh je stasiun untuk melihat kereta api.
Ya kan..